Soal Essay dan Pilihan Ganda Asmaul Husna Beserta Jawabannya

Selamat berjumpa kembali kawan-kawan, berikut ini adalah Soal Essay dan Pilihan Ganda Asmaul Husna Beserta Jawabannya. Semoga Soal Essay dan Pilihan Ganda Asmaul Husna Beserta Jawabannya ini memberikan manfaat yang banyak.

Soal Essay dan Jawaban Asmaul Husna

Soal No. 1).Bagaimana Cara anda untuk meneladani sifat Al- Mu’min dalam kehidupan sehari-hari?

Jawaban:
a. menolong teman atau orang lain yang sedang dalam bahaya atau ketakutan
b. membantu orang tua atau anak anak yang akan menyebrang jalan raya.

Soal No. 2). Tuliskan Hikmah beriman kepada Allah Swt. Melalui pemahaman Asmaul Husna yang telah Anda pelajari!

Jawaban:

  • Al wakil : ketika meneladani/ beriman dengan sifat allah al wakil , inshallah allah memberi hasil yang baik untuk kita karena kita telah berusaha keras dan berawakal
  • Al matin : ketika kita kuat , dan kemudian menggunakan kekuatan itu dalam hal kebaikan , inshallah kita terhindar dari masalah .
  • Al mukmin : ketika kita mampu beriman dengan sifat al mukmim , inshallah kita akan tidak mengganggu orang lain , seperti usil terhadap teman . kita pun akan membuat orang merasa nyaman kepada kita . dan orang orang pun akan senang ada disekitar kita .

Soal No. 3). Jelaskan arti Asmaul Husna secara etimologis!

Jawaban:
Asmaul Husna bila ditinjau dari etimologi atau asal kata terdiri dari kata ‘al-asma’ yang berarti nama dan ‘al husna’ yang berarti baik. Jadi Asmaul husna berarti nama-nama yang baik bagi Allah SWT. Asmaul Husna sendiri terdiri dari 99 dimana nama-nama tersebut tersebar dalam berbagai surah di Al-Quran.

Soal No. 4). Sebutkan contoh perilaku tawakal sebagai implementasi Asmaul Husna Al-Wakil!

Jawaban:

  • mempercayakan bahwa segala urusannya kepada allah
  • melakukan pekerjaan sendiri tanpa merepotkan orang lain
  • bekerja/belajar dengan sungguh-sungguh.

Soal No. 5). Artikan Q.S Al-An’am, 6: 115!

اَلَمْ يَرَوْا كَمْ اَهْلَـكْنَا مِنْ قَبْلِهِمْ مِّنْ قَرْنٍ مَّكَّنّٰهُمْ فِى الْاَرْضِ مَا لَمْ نُمَكِّنْ لَّـكُمْ وَاَرْسَلْنَا السَّمَآءَ عَلَيْهِمْ مِّدْرَارًا ۖ وَّجَعَلْنَا الْاَنْهٰرَ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهِمْ فَاَهْلَكْنٰهُمْ بِذُنُوْبِهِمْ وَاَنْشَأْنَا مِنْۢ بَعْدِهِمْ قَرْنًا اٰخَرِيْنَ

Jawaban:

“Tidakkah mereka memperhatikan berapa banyak generasi sebelum mereka yang telah Kami binasakan, padahal (generasi itu), telah Kami teguhkan kedudukannya di bumi, yaitu keteguhan yang belum pernah Kami berikan kepadamu. Kami curahkan hujan yang lebat untuk mereka dan Kami jadikan sungai-sungai mengalir di bawah mereka, kemudian Kami binasakan mereka karena dosa-dosa mereka sendiri, dan Kami ciptakan generasi yang lain setelah generasi mereka.”

Soal Pilihan Ganda dan Jawaban Asmaul Husna

Soal No. 1). Sifat adil Allah berlaku untuk…
a. Semua orang
b. Orang kaya saja
c. Para pejabat
d. Orang miskin

Jawaban: A

Soal No. 2). Salah satu Asmaul Husna adalah Al Akhir yang artinya adalah….
a. Maha Esa
b. Maha Adil
c. Maha Akhir
d. Maha Kuasa

Jawaban: C

Soal No. 3). Adanya Asmaul Husna diterangkan dalam Al-Qur’an surah….
a. Taha ayat 6
b. Taha ayat 7
c. Taha ayat 8
d. Taha ayat 9

Jawaban: C

Soal No. 4). Salah satu Asmaul Husna adalah Al ‘Adl yang artinya adalah….
a. Maha Mengumpulkan
b. Maha adil
c. Maha akhir
d. Maha kuasa

Jawaban:B

Soal No. 5). Allah Maha Mengumpulkan merupakan arti dari….
a. Al Jami’
b. Al ‘Adl
c. Al Akhir
d. Al ‘Azim

Jawaban: A

Soal No. 6). Arti fana adalah….
a. Kekal
b. Tidak kekal
c. Abadi
d. Selamanya

Jawaban: B

Soal No. 7). Allah memiliki sifat Al Matin, yang tercantum dalam surath..
a. Al Hadid ayat 3
b. Al A’raf ayat 180
c. An Naml ayat 40
d. Az Zariyat ayat 58

Jawaban: D

Soal No. 8). Asma’ul Husna berasal dari dua kata yaitu asma’ dan husna. Husna artinya….
a. Nama
b. Utusan
c. Pencipta
d. Lebih baik

Jawaban: D

Soal No. 9). Allah memiliki nama-nama terbaik dan terindah yang kita kenal dengan istilah Asma’ul Husna. Jumlah dari Asma’ul Husna adalah
a. 66
b. 77
c. 88
d. 99

Jawaban: D

Soal No. 10). Tanda-tanda seseorang yang sudah menghayati Asma’ul husna akan terlihat dari sikapnya. Pernyataan di bawah ini yang bukan termasuk tandanya adalah…..
a. Bersikap tawadhu’ dalam keseharian
b. Mengasihi dan menyayangi manusia
c. Ikhlas dalam bekerja dan berbuat apa pun
d. Menjalankan perintah-Nya walau sebagian

Jawaban: D

Soal No. 11). Allah memiliki sifat Al Karim, artinya Allah Maha
a. Pemberi keamanan
b. Mulia
c. Akhir
d. Kokoh

Jawaban: B

Soal No. 12). Allah memiki sifat Al Karim, yang tercantum dalam surah….
a. Al Hadid ayat 3
b. Al A’raf ayat 180
c. An Naml ayt 40
d. Taha ayat 8

Jawaban: C

Soal No. 13). Allah memiliki sifat Al Matin, artinya Allah Maha….
a. Pemberi Keamanan
b. Mulia
c. Adil
d. Kokoh

Jawaban: D

Related Posts