Hikmah dan Keutamaan Sedekah

Sedekah merupakan perbuatan yang mulia dan dianjurkan sekali dalam islam. sedekah itu memiliki banyak fadhilah dan keutamaan, seperti yang dijelaskan dalam hadits di bawah ini.

Dari Abu Hurairah berkata bahwa Nabi Muhammad pernah bersabda, “Barang siapa yang bersedekah semisal butir kurma dari usaha yang baik (halal), dan Allah tidak akan menerima kecuali yang baik, maka sesungguhnya Allah akan menerimanya dengan tangan kanan-Nya, kemudian Dia akan memelihara sedekah itu untuk pemilik-Nya seperti seorang dari kamu memelihara anak kudanya hingga sedekah itu sebesar gunung.”

Maksudnya adalah bahwa jelmaan sedekah itu menjadi besar bendanya dan diberkahi serta Allah akan menambahnya dari karunia-Nya, sehingga menjadi berat dalam timbangan amal.

Allah berfirman dalam surat Al Baqarah ayat 276, “Allah akan menghapus riba ‘Yakni menghilangkan berkahnya dan merusak harta yang dimasuki riba serta tidak menerima kebaikan dari harta itu.’ Dan menyuburkan segala macam sedekah, ‘Yakni menambahnya dan memberkatinya di dunia dan melipatgandakan pahalanya di akhirat kelak.”

Mengapa pahala sedekah lebih utama dari amal yang lain?

Hal ini dikarenakan memberikan harta adalah lebih berat bagi nafsu daripada semua amal yang lain. setiap amal yang lebih dicintai, pahalanya akan bertambah banyak. Karena diriwayatkan bahwa Nabi Muhammad bersabda, “Amal yang paling utama adalah amal yang lebih berat melaksanakannya.”

Allah berfirman dalam surat Ali Imran ayat 92:

“Kamu sekali-kali tidak sampai kepada kebajikan (yang sempurna), sebelum kamu menafkahkan sehahagian harta yang kamu cintai. dan apa saja yang kamu nafkahkan Maka Sesungguhnya Allah mengetahuinya.”

Rasulullah bersabda, “Hai sekalian manusia, bertaubatlah kepada Allah sebelum kamu meninggal, bersegeralah kamu dengan amal-amal shalih sebelum kamu disibukkan, sambunglah hubunganmu dengan Tuhanmu dengan banyak berdzikir kepada-Nya dan perbanyaklah sedekah dalam samar maupun dalam terang niscaya kamu diberi rezki, ditolong dan ditutup kekuranganmu.”

Nabi Muhammad bersabda, “Sedekah itu dapat menutup tujuh puluh pintu kejahatan.”

Sedekah untuk orang yang sudah meninggal

Nabi Muhammad bersabda, “Bersedekahlah untuk dirimu sendiri dan untuk orang-orang matimu walaupun hanya dengan seteguk air. Jika engkau tidak dapat itu, maka dengan sebuah ayat dari kitab Allah. jika engkau tidak mengetahui sesuatu dari kitab Allah, maka doakanlah supaya mendapat ampunan dan rahmat, karena Dia benar-benar menjanjikan pada kamu untuk dikabulkan.”

 

Sumber: Durrotun Nasihin

Related Posts