Contoh soal jawaban budaya politik masyarakat

Selamat berjumpa kembali kawan-kawan, di bawah ini akan disajikan Contoh soal jawaban budaya politik masyarakat. Semoga saja Contoh soal jawaban budaya politik masyarakat ini memberikan manfaat yang banyak.

Soal No. 1) Jelaskan pentingnya sosialisasi budaya politik!

Jawaban:
a. Menanamkan nilai-nilai dan norma- norma pada masyarakat.
b. Mengenalkan visi dan misi partai politik pada masyarakat
c. Mengenalkan rencana-rencana atau program pemerintah kepada rakyat sebelum menjadi suatu kebijakan atau keputusan.
d. Meningkatkan kualitas partisipasi rakyat dalam pemerintahan.
e. Memperkayapengetahuan,pemahaman, serta penghayatan rakyat dalam dunia perpolitikan.
f. Meningkatkan frekuensi keterlibatan rakyat dalam pemerintahan.

Soal No. 2) Analisislah mengenai orientasi aktif dalam konsep budaya politik menurut almond verba!

Jawaban:
Orientasi afektif menunjuk pada perasaan/ ikatan emosional seorang individu terhadap sistem politik. Masyarakat tidak hanya mengetahui, tetapi juga memiliki perasaan terhadap sistem politik. Hal ini dapat memungkinkan terjadinya penerimaan maupun penolakan terhadap sistem politik secara keseluruhan, misalnya suatu kebijakan yang dikeluarkan pemerintah.

Soal No. 3) Identifikasikan sarana atau agen sosialisasi politik!

Jawaban:
a. Keluarga
b. Sekolah
c. Kelompok pergaulan
d. Tempat kerja
e. Media massa
f. Kontak politik langsung

Soal No. 4) Kemukakan pemahaman anda mengenai partisipasi politik apathetic inactives !

Jawaban:
Yaitu tidak bereaktivitas yang partisipatif atau tidak pernah memilih

Scroll to Top