Apakah Dampak Fisik dan Kimia Dari Pembangunan ?

Dengan jaman yang semakin canggih, otomatis akan berpengaruh terhadap berbagai bidang pembangunan, atau dlam berbagai aspek pembangunan. Tetapi pembangunan yang dilakukan tersebut akan memberikan dampak dari segi fisik dan kimia. Berikut ini akan dijelaskan mengenai dampak fisik dan kimia dari pembangunan.

Kebisingan (polusi suara)

Polusi suara atau pencemaran suara adalah gangguan pada lingkungan yang diakibatkan oleh bunyi atau suara yang mengakibatkan ketidaktentraman makhluk hidup di sekitarnya. Pencemaran suara diakibatkan suara-suara bervolume tinggi yang membuat daerah sekitarnya menjadi bising dan tidak menyenangkan. Penilaian terhadap suara yang muncul sebagai polusi atau tidak merupakan sesuatu yang subjektif. Kerusakan yang diakibatkan pencemaran suara bersifat setempat, tidak seperti polusi udara maupun polusi air.

Kualitas udara

Penyebab pencemaran udara antara lain : debu, uap, gas, kabut, bau, asap atau embun yang dihasilkan dan jumlah sifat dan lamanya. Pencemaran ini dapat mengganggu kesehatan manusia, tanaman dan hewan, mengganggu pandangan mata dan kenyamanan hidup manusia.

Polusi udara ini ditimbulkan oleh asap pabrik industri. Polusi ini akan menimbulkan pencemaran udara dan berbagai macam penyakit yang diderita manusia. Asma, TBC, dan lain sebagainya adalah penyakit yang diderita masyarakat akibat polusi ini. Hewan-hewan dan tumbuhan yang terkena polusi ini akan mengalami risiko kematian yang cukup tinggi.

Kualitas Air

Kualitas air adalah suatu ukuran kondisi air dilihat dari karakteristik fisik, kimiawi, dan biologisnya. Kualitas air juga menunjukkan ukuran kondisi air relatif terhadap kebutuhan biota air dan manusia. Kualitas air seringkali menjadi ukuran standar terhadap kondisi kesehatan ekosistem air dan kesehatan manusia terhadap air minum.

Perubahan ini disebabkan karena buangan bahan organik dan anorganik kedalam air, baik terlarut atau tersuspensi. Penurunan kualitas air terjadi pada saat mobilisasi alat dan material yakni peningkatan lapisan minyak di perairan akibat tetesan minyak mesin borgas yang beroperasi untuk mengangkut batu-batuan dalam volume yang besar. Disamping itu penurunan kualitas air juga dapat disebabkan oleh kegiatan pembersihan lahan, pengerukan dalam pernbangunan kolam pelabuhan, reklamasi.

lklim dan Cuaca

Perubahan ini disebabkan oleh zat pencemar seperti asap/gas (CO2, CO, dll) yang mengendap pada lapisan atmosfer.

Tanah

Perubahan ini dapat terjadi karena kegiatan pembukaan lahan, pengangkutan bahan, d1l. Dalam tahap operastonal, pencemaran tanah akan semakin meningkat terutama disebabkan oleh pernbuangan limbah baik padat maupun cair.

Related Posts