Berimanlah Terhadap Allah swt, Qodho Qodar

Adalah sebuah keanehan golongan orang yang kabur (pergi/belok) dari perkara yang tidak akan pisah dari dirinya terus mencari perkara yang tidak akan tetap ke dirinya.

Fainnahaa laa ta’mal absooro walaakin ta’mal quluub allatii fissuduur.

Penjelasan : golongan hati orang yang tidak iman kepada Allah karena keduniawian, yaitu sangat aneh sekali kelakuan sebagian orang yang tidak iman terhadap Allah dan qodho qodarnya Allah yang selamanya tidak akan pisah dari dirinya qodho qodar tersebut. Sehingga difirmankan oleh Allah aenamaa takuunu fasamma wajhullaah, tegasnya dimana saja manusia berada, maka disitu ada Allah.

Lalu mencari dan butuh terhadap perkara yang tidak akan langgeng didirinya, seperti kepangkatan dunia (jabatan), dan keindahannya yang bakal rusak dan akan ditinggalkan. Nah ini merupakan ciri dari buta mata hatinya, seperti yang difirmankan Allah Fainnahaa laa ta’mal absoor walaakin ta’mal quluub allatii fissuduur. 

Jadi segala hal yang ada di dunia ini, baik itu pangkat, jabatan, harta, keluarga dan yang lainnya pasti akan musnah dan berakhir. Maka sudah seharusnya kita lebih mengutamakan kehidupan nanti di akhirat. Jangan sampai kita mengutamakan kehidupan dunia dan melupakan akhirat.

Setiap perkara yang dilakukan oleh kita pasti tidak akan lepas dari qodho dan qodarnya Allah. Oleh karena itu kita harus ingat kepada Allah dalam setiap hal/pekerjaan yang dilakukan, jangan sampai kita lupa sama sekali.

 

Diambil dari kitab Al Hikam karangan Assyeikh al Imam Ibni ‘Athoillah Assukandari (Hikmah keempat puluh satu)

Scroll to Top